Cara Bikin Tanda Tangan di Google Form Secara Manual yang Mudah, Anti Ribet!

Tahukah Anda kalau Google Form sudah sejak lama menyediakan untuk pembuatan formulir yang mudah dan praktis. Lewat fitur inilah, Anda bisa mengumpulkan data – data yang diperlukan. Mulai dari melakukan pendaftaran keanggotaan, membuat soal ujian hingga membuat survey penelitian. Hadirnya Google Form bahkan bisa dijadikan sebagai tools untuk validasi data.

Selain itu, Anda juga bisa mencoba cara bikin tanda tangan di Google Form secara manual, lho. Langkahnya mudah sekali, Anda bisa mengikuti panduan yang akan kami bagikan di bawah ini.

Cara Bikin Tanda Tangan di Google Form Secara Manual yang Mudah

Tanda tangan sendiri merupakan bentuk pengikat perjanjian yang sah. Mungkin dulu tanda tangan hanya bisa diberikan secara langsung dalam sebuah file atau dokumen lewat tinta basah saja. Tetapi, kini tanda tangan juga bisa diberikan dengan mudah dan praktis secara digital sebagai salah satu alat verifikasi yang sah dan legal.

Jadi, tak heran jika cara bikin tanda tangan di Google Form secara manual bisa menjadi pilihan tepat. Apalagi Anda hanya perlu memanfaatkan fitur yang sudah ada di platform tersebut. Namun sebelumnya, Anda harus mengisi formulir untuk menyiapkan tanda tangannya terlebih dahulu. Bisa dengan tanda tangan di atas kertas putih, kemudian difoto atau dokumen digital dari tanda tangan yang sudah disimpan sebelumnya.

Setelah itu, Anda bisa mengikuti langkah yang akan kami bagikan berikut ini.

  • Silakan akses Google Form lewat akun Google yang sudah terdaftar
  • Siapkan Google Form yang ingin Anda tambahkan slot pengumpulan tanda tangannya
  • Jika belum ada, maka Anda bisa membuatnya terlebih dahulu
  • Selanjutnya adalah klik Tanda “+” yang ada di samping formulir
  • Nanti akan muncul bagian Formulir Baru yang siap Anda kustomisasikan
  • Pada pilihan Drop Down pilihan formulirnya Anda bisa memilih opsi Upload File sebagai bentuk bagian
  • Nanti akan muncul ketentuan izin akses Google Drive, pilih Lanjutkan untuk memberikan akses penyimpanan
  • Masukkan beberapa Pertanyaan, Jumlah File Unggahan, Ketentuan Upload dan Ukuran File yang Akan Diunggah
  • Aktifkan toggle berikut, Wajib Diisi. Tujuannya, agar pengisian dokumennya tidak bisa melewatkan bagian ini
  • Pilih Kirim untuk dapatkan tautannya

Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang cara bikin tanda tangan di Google Form secara manual yang mudah. Semoga bermanfaat.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *